Connect with us

Badminton

USM Juara Pul X

Juara Pul X beregu putri LIMA Badminton Nationals 2018, USM berjaya di pucuk klasemen usai mengatasi perlawanan UM, dengan skor akhir 2-1. Kamis (3/5).

Penentuan juara Pul X beregu putri LIMA Badminton Nationals 2018 tersaji di lapangan 2 GOR Universitas Sebelas Maret Surakarta (UNS), Kamis (3/5). Universitas Semarang (USM) dan Universitas Negeri Malang (UM) berebut posisi puncak klsemen. USM berjaya di pucuk klasemen usai mengatasi perlawanan UM, dengan skor akhir 2-1.

UM terlebih dahulu memimpin. Tripel Fitria Ayu/Miftahul Rahma/Palupi Nur menang usai berlaga di partai sengit menghadapi Nila Reza/Rina Andriani/Tutut Novi Rosita yang berakhir hingga rubber game. UM mengalahkan USM dengan skor 14-21, 21-10 dan 11-8. Kedudukan 1-0 untuk UM.

Tunggal unggulan USM, Arinda Sari Sinaga, mengimbangi kedudukan. Poin 1-1 didapat USM usai mengalahkan Fransiska Helwa Dimmayanti dengan skor 21-16 dan 21-16.

USM memastikan diri sebagai juara Pul X usai menyudahi laga partai ketiga. Ganda Cynthia Shara/Tutut Novi (USM) menekuk Palupi Nur/Yefi Anggraini (UM) dalam straight game dengan skor 21-15 dan 21-13.

Meski mesti menunggu babak penyisihan akhir pul X yang akan disajikan oleh Universitas Komputer Indonesia (Unikom) Bandung dan Universitas Bina Nusantara (Binus), Jumat (4/5),  USM telah pasti melangkah ke empat besar. Juara Pul Y didapat USM dengan tiga kali kemenangan tanpa kalah satu laga pun.

“Pemain sudah bermain maksimal hari ini. Meski kami targetkan menang sapu bersih, namun kami tetap bersyukur sudah bisa melewati UM. Tadi kami kecolongan di partai pertama, karena ada pemain yang kurang fokus,” ungkap Satya, manajer tim USM.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in Badminton