Connect with us

LIMA Basketball: Kaskus CJYC Season 7

Tuan Rumah Tantang Udinus di Final

Semarang – Tuan rumah, Universitas Katolik Soegijapranata (Unika Soegijapranata) memenangi duel atas Universitas Diponegoro (Undip) di semifinal LIMA Basketball: Kaskus Central Java and Special Region of Yogyakarta Conference Season 7. Salah satu pemain dari kampus tuan rumah berperan besar dalam mencetak poin untuk kampusnya di turnamen yang berlangsung pada Senin (15/7) tersebut.

Di kuarter pertama laga yang digelar di Sport Hall Unika Soegijapranata ini, selisih poin mencapai 10 angka. Unika Soegijapranata unggul dengan 16-6. Tim asuhan Rudy Kurniawan masih memimpin dengan 29-15 di kuarter kedua. Undip terus mencoba mengejar poin, tapi belum mampu hingga akhir laga. Keunggulan Unika Soegijapranata dengan skor 45-30 mengisi kuarter ketiga, sebelum akhirnya menutup pertandingan dengan skor 66-40.

Ratnani Ayu Pertiwi selaku center Unika Soegijapranata menyumbang poin dan efisiensi tertinggi di pertandingan ini. Ia menciptakan 25 poin dengan efisiensi 20 untuk kampusnya. Ratnani juga melakukan defensive rebound sebanyak empat kali, dan lima kali assist. Rebound terbanyak dilakukan oleh Eda Juliana dengan 11 kali rebound, tujuh di antaranya berupa defensive rebound.

Hasil tersebut membawa Unika Soegijapranata ke babak final untuk menghadapi putri Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) pada Selasa (16/7).

“Kami optimistis menang di final melawan Udinus nanti. Performa para pemain kami semakin meningkat, mulai dari babak penyisihan hingga semifinal hari ini. Jadi, di final seharusnya lebih bagus lagi. Jika tidak bisa unggul di kuarter pertama dan kedua, kami akan mengejar di kuarter ketiga dan keempat,” ujar pelatih Unika Soegijapranata, Rudy Kurniawan.

Pembina UKM basket Undip, Hermin berpendapat, “Kami menghadapi tim yang bagus. Meski kami juga memiliki pemain yang baik, tapi masih belum bisa mengimbangi mereka. Ini merupakan tugas untuk kami untuk menjadi lebih baik. Akan tetapi, ini merupakan hasil kerja keras dari para pemain sehingga bisa mencapai ke titik ini.”

Para pendukung kedua tim saling bersorak untuk memberikan semangat untuk tim kampus atau tim favoritnya. Datang dan saksikan secara langsung di Unika Soegijapranata. Selain pertandingan, akan ada permainan dengan hadiah-hadiah yang menarik.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in LIMA Basketball: Kaskus CJYC Season 7