Bandung – Dua pengisi klasemen Pul A, Universitas Komputer Indonesia (Unikom) dan Universitas Padjadjaran (Unpad), sama-sama meraih kemenangan pada laga pertama mereka di LIMA Badminton: Blibli.com West Java Conference Season 8. Pada laga yang berlangsung di GOR Tri Lomba Juang, Selasa (10/3), kedua tim menutup laga kemenangan penuh 5-0.
Universitas Padjadjaran (Unpad) meraih kemenangan penuh pada laga pertamanya di LIMA Badminton: Blibli.com West Java Conference Season 8 saat berhadapan dengan Institut Teknologi Bandung (ITB).
Michael Detanto menyumbang poin pertama untuk Unpad. Dominasi tunggal Unpad ini terlihat sejak awal pertandingan. Berkat smes, drive, lob, dan netting yang banyak menjadi poin, student athlete jurusan Manajemen tersebut menundukkan tunggal pertama ITB, Rocky Yan Classica, dengan skor 21-3, 21-5.
Unpad meraih kemenangan kedua lewat Afdhal Andra Arrafi/Azka Ananda. Mereka turut menyumbang poin untuk kampusnya setelah mangalahkan pasangan ITB, Mario Wijaya/Muhammad Afif, dengan skor 21-12, 21-7, dengan sebagian besar poin lewat smes dan netting.
Unpad sudah memastikan kemenangan di nomor tripel karena otomatis memenangi laga tripel. Absensi salah satu pemain ITB tidak membuat Unpad menang walk over.
Unpad mengantungi keunggulan keempat mereka setelah tunggal kedua mereka, Azka Ananda, memenangi laga atas wakil ITB, Mario Wijaya, dengan skor 21-12, 21-12. Pada set pertama, poin didapat Azka lewat smes, lob, dan netting yang ia lakukan, sedangkan pada set kedua, ia mendapat poin berkat smes, drive, dan netting.
Pada pertandingan nomor terakhir, Unpad meyempurnakan kemenangan lewat Gilang Yudha Kusuma/M. Agung Gumilar Anmuma. Ganda kedua mereka itu mengalahkan pasangan ITB, Aizil Permana/Rengga Fakhri, dengan skor 21-13, 21-8.
“Mungkin teknik dan fisik kami lebih siap sehingga bisa memenangi pertandingan. Apalagi, kami sudah mempersiapkan diri dengan matang. Kami akan lebih maksimal dan memanfaatkan peluang yang ada pada pertandingan selanjutnya. Unpad belum pernah masuk ke final. Oleh karena itu, kami akan memaksimalkan potensi pemain, Siapa tahu kami bisa masuk ke final tahun ini,” ungkap Lucky Lukman Nurhakim, pelatih Unpad.
Dengan hasil ini, Unpad naik ke posisi pertama klasemen Pul A LIMA Badminton: Blibli.com West Java Conference Season 8, sedangkan ITB berada di urutan terbawah.
Tekad Unikom Hasilkan Kemenangan Penuh
Pada laga Pul A LIMA Badminton: Blibli.com West Java Conference Season 8 lainnya, Unikom juga meraih kemenangan sempurna 5-0 saat berhadapan dengan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Ekuitas (STIE Ekuitas).
Unikom mendapat poin pertama lewat Yosafat Efraim. Ia memenangi laga atas wakil STIE Ekuitas, Aldy Firmansyah, dengan skor 21-12, 21-9, setelah menjalani pertandingan selama 19 menit.
Muhamad Rizquloh Alfarizqi/Tri Haryanto kembali memberikan kemenangan untuk Unikom. Berkat smes-smes yang sering menjadi poin, mereka menaklukkan ganda pertama STIE Ekuitas, Reffyana Al Fariz/Rizki Fitrian, dengan skor 21-11, 21-12.
Fauzi Feisal Hariswan/Fawaz Mutaqin/Muhammad Reza Sukmana juga memenangi laga sehingga Unikom memastikan poin penuh pada pertandingan ini. Tripel Unikom tersebut merebut kemenangan dengan skor 22-21, 21-12 saat berhadapan dengan pemain STIE Ekuitas, Adrian Aryatama/Aldy Firmansyah/Muhamad Farhan Ainurrofiq.
Meski sudah dipastikan menang, Unikom kembali mendapat kemenangan lewat tunggal kedua mereka. Tri Haryamto menyumbang poin untuk kampusnya setelah memenangi laga atas wakil STIE Ekuitas, Reffyana Al Fariz, dengan skor 21-9, 21-11.
Unikom mendapat kemenangan sempurna setelah Aldi Efendi/Beno Drajat mengalahkan ganda kedua STIE Ekuitas, Adrian Aryatama/Muhammad Farhan Ainurrofiq. Pasangan Unikom tersebut mampu mengatasi permainan lawan dan mengakhiri pertandingan dengan skor 21-12, 21-7.
“Hasil pertandingan laga pembuka ini cukup bagus. Meski ada beberapa pemain baru, performa mereka cukup baik dan sesuai dengan arahan pelatih. Pada pertandingan selanjutnya kami akan melatih kekompakan. Target kami tahun ini adalah juara, sama seperti tahun sebelumnya. Kami ingin terus menjaga nama baik UKM badminton dan mengharumkan nama universitas,” ujar Bulgari Lambang Jati, asisten manajer Unikom.
Dengan hasil ini, Unikom berada di posisi kedua klasemen Pul A LIMA Badminton: Blibli.com West Java Conference Season 8, dan STIE Ekuitas mengisi posisi keempat.
Pada laga penyisihan selanjutnya, ITB dan Unikom akan bertemu pada Rabu (11/3) pukul 15.35. Pada hari yang sama pukul 18.30, Unpad dan STIE Ekuitas juga akan saling bersaing. Namun, STIE Ekuitas masih akan tampil pada hari ini pukul 19.45 untuk melawan UIN Sunan Gunung Djati (UIN SGD).
Datang dan saksikan LIMA Badminton: Blibli.com West Java Conference Season 8 secara langsung di GOR Tri Lomba Juang, atau streaming melalui official Youtube Liga Mahasiswa.