Connect with us

Basketball

Meski Tak Pasang Target, Cendana Sukses ke Semifinal

Perguruan Tinggi Cendana Medan menyudahi laga kedua di hari kelima LIMA Basketball: McDonald's East Java Conference (EJC) 2018 setelah menghadapi perlawanan Universitas Ciputra (UC) Surabaya, dengan skor 41-31, Sabtu (4/8).

Perguruan Tinggi Cendana Medan berhasil menutup laga terakhirnya di babak penyisihan Pul Y dengan membawa pulang tiket semifinal. Menghadapi perlawanan sengit Universitas Ciputra (UC) Surabaya, Cendana tampil apik di akhir laga yang digelar di GOR Universitas Airlangga (Unair) Kampus C, Surabaya. Kemenangan tim asal Medan dengan skor 41-31 menyudahi laga kedua di hari kelima LIMA Basketball: McDonald’s East Java Conference (EJC) 2018, Sabtu (4/8).

UC lebih dahulu tampil menekan di kuarter pertama. Tim berkostum putih itu berhasil meninggalkan Cendana dengan skor 10-4 di akhir kuarter ini.

Cendana, yang terpaut tiga bola di kuarter sebelumnya, mencoba lebih agresif di kuarter kedua. Dalam lima menit di awal kuarter kedua, tim asal Medan itu langsung menyalip kedudukan menjadi 14-13 atas UC. Keunggulan tim berkostum merah itu berlanjut hingga jeda paruh waktu. Skor sementara 22-17 untuk keunggulan Cendana.

Kuarter ketiga berlangsung ketat. Saling mengejar poin menambah kesengitan kuarter ketiga di laga terakhir bagi keduanya ini. UC tercatat lebih banyak menembak. Namun, akurasi tembakan anak asuh Ernest Koswara itu belum mampu menyaingi Cendana. Meski begitu, UC mampu memperkecil selisihnya menjadi dua bola saja. Akhirnya, kuarter ketiga ini berakhir dengan skor 31-27.

Di kuarter terakhir, Cendana akhirnya memperlebar angka keunggulannya. Lewat sumbangan 13 angka Meliawati, sang kapten yang juga menjadi pencetak skor terbanyak, Cendana membawa pulang kemenangan ketiga dengan skor 41-31.

“Saya mengamati permainan zone UC. Tapi ternyata mereka mengubah strategi menjadi man to man, sehingga di kuarter pertama tadi kami kurang baik. Lalu di kuarter selanjutnya, kami pun mengubah strategi, dan hasilnya kami meraih kemenangan,” kata Edi Susanto, pelatih Cendana.

Cendana berhasil meraih satu tiket ke semifinal. Pada Minggu (5/8) besok, Cendana akan menghadapi pemuncak Pul X, yang dapat dipastikan akan ditempati Universitas Surabaya (Ubaya). Meski masih tersisa satu laga bagi Ubaya, secara head to head tim ini menjadi satu-satunya tim yang tak terkalahkan.

“Kami tidak memasang target. Sudah mencapai semifinal ini adalah pencapaian yang baik bagi kami. Tapi kami akan berusaha di semifinal besok,” tambah Edi.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in Basketball