Pandemi Coronavirus Disease (Covid-19) membuat semua sektor terhenti, tak terkecuali pendidikan. Sistem pendidikan pada saat pandemi Covid-19 melanda langsung beralih menjadi dalam jaringan (daring).
Hal tersebut membuat semua mahasiswa di seluruh perguruan tinggi tidak bisa masuk ke dalam kampusnya dan melaksanakan semua kegiatan belajar mereka melalui daring.
Dikarenakan semua sistem pembelajaran dilakukan melalui daring, tidak sedikit dari mahasiswa-mahasiswa ini kangen sekali dengan kampusnya. Perasaan tersebut juga disampaikan oleh salah satu Student Athlete (SA) sekaligus mahasiswa dari Universitas Negeri Semarang (Unnes), Amira Zerlin.
Berikut adalah lima tempat yang dikangeni oleh Zerlin di Unnes:
- Kantin
Dalam wawancara yang dilakukan melalui Whatsapp, Zerlin mengakui bahwa kantin menjadi tempat yang ia kangeni soal kampus. Ia sering menghabiskan waktu bersama teman-temannya untuk bercengkrama di kantin ini.
“Saya biasanya sehabis kelas pasti janjian dengan teman-teman untuk makan bareng di kantin sambil ngobrol-ngobrol. Kantin di pojok menjadi tempat favorit saya karena makanannya enak dan murah,” ujar Zerlin.
- Tempat kuliah praktek
Zerlin menjadikan tempat kuliah praktek sebagai pilihan kedua tempat yang ia kangeni di Unnes. Ia senang berada di tempat ini karena fasilitas yang diberikan banyak dan dapat bertemu dengan teman-temannya.
“Kuliah praktek bersama teman-teman adalah hal yang sangat menyenangkan. Saya sering ke tempat ini bersama teman-teman saya,” ucap Zerlin.
- Labschool Unnes
Labschool Unnes adalah sebuah tempat di mana anak-anak Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) bulutangkis berlatih. Tempat ini menjadi salah satu dari lima tempat yang ia kangeni selama berkuliah di Unnes.
“Labschool Unnes adalah tempat yang saya kangeni. Saya kangen dengan momen-momen yang diberikan di tempat ini seperti latihan untuk persiapan LIMA. Kekeluargaan yang diberikan tempat ini menjadi salah satu daya tarik tersendiri bagi saya,” ucapnya.
- Warung Burjo Asep dan Laskar gg Jeruk
Jika berkuliah di Semarang, tidak lengkap jika tidak berbicara mengenai burjo. Yah, tempat makan, nongkrong, belajar, dan lain-lain yang menjadi favorit anak-anak kuliah di Semarang termasuk anak-anak Unnes dan Zerlin.
Tempat ini ia pilih karena di tempat ini ia dan teman-teman UKM bulutangkis menghabiskan waktu mereka. Biasanya mereka ke sini setelah menjalani latihan bulutangkis di Labschool Unnes.
- Simpang Tuju dan Pasar Krempyeng
Kuliah tidak hanya berbicara mengenai belajar, skripsi, dan nongkrong. Pasti di antara kalian ada yang terjerat di dunia percintaan. Sama halnya Zerlin ketika memilih Simpang Tuju dan Pasar Krempyeng menjadi tempat yang ia kangeni selama berkuliah di Unnes.
Ia dan pacarnya yang merupakan SA Badminton Unnes juga, M. Daffa, sering jalan-jalan ke tempat ini. Zerlin mengatakan, “Saya dan Daffa senang sekali ke tempat ini. Kami biasanya jajan sempol, cimol, dan pisang coklat di tempat itu.”
Nah itu tempat yang Zerlin, mahasiswa dan SA Unnes, kangeni. Pastinya kalian juga punya tempat yang kalian kangeni ketika berbicara soal kampus kan?