Dua tim unggulan pada klasemen LIMA Basketball 2021, Universitas Pelita Harapan (UPH) dan Perbaanas Institute, bertanding di laga terakhir pada fase penyisihan ini.
Pada pertandingan kali ini, Perbaanas menurunkan starting five Argus Sanyudy (10), Arief Febri Setiawan (13), Greans Chandra (17), Daniel Wiliam (24), dan Fernando Fransco (42). Di tim lawan, UPH menurunkan starting five Yesaya Saudale (2), Ronald Firdaus (7), Andrew William (9), Mario Davidson (10), dan Nickson Damara Gosal (17).
Pada lima menit pertama pertandingan, UPH berhasil unggul 9 poin dari Perbanas. Namun akhirnya, Perbanas berhasil menyusul melalui tembakan dua dan tiga angka dari para pemainnya. Tiga kali tembakan three point dari para pemainnya, Esha Ezra, Greans Chandra, dan Daniel Wiliam, turut memperunggul kedudukan Perbanas.
Kuarter pertama kompetisi bola basket yang disponsori oleh Bank Mandiri, didukung Telkomsel, Blibli, dan Yuzu Isotonic tersebut akhirnya selesai dengan keunggulan Perbanas atas UPH dengan skor 22-18.
Kuarter kedua tak jauh berbeda. Perbanas berhasil mempertahankan kedudukannya dengan memperlebar selisih keunggulannya atas UPH. Tercatat pada lima menit pertama pertandingan, Perbanas telah berhasil mencetak 9 poin, sedangkan UPH mencetak jumlah yang lebih kecil, 4 poin.
Pertandingan antara dua tim unggulan ini berlangsung begitu sengit dengan jumlah skor yang terus saling menyusul. Kemampuan kedua tim dalam melakukan rebound yang tak jauh berbeda, semakin membuat pertandingan berjalan begitu ketat. Tercatat pada paruh waktu pertama ini, UPH berhasil mencetak total 33 rebound, sedangkan Perbanas berhasil mencetak total 32 rebound.
Meski demikian, paruh waktu pertamapun berakhir dengan Perbanas yang berhasil mempertahankan kedudukannya atas UPH dengan skor 39-26.