Connect with us

News

Kegiatan Produktif Selama Pandemi yang Bisa Menghasilkan Pundi-Pundi Rupiah

Hingga sampai saat ini, adanya virus covid-19 masih melanda di berbagai negeri, khususnya Indonesia. Hingga diterapkannya  Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) guna mencegah bertambahnya kasus covid-19 yang kian hari makin bertambah saja jumlah korbannya.

Dengan begitu, segala kegiatan juga dilakukan dirumah dan dibatasi untuk keluar rumah. Namun, kamu masih tetap bisa produktif, lho! Melakukan kegiatan yang kamu lakukan dirumah, atau sekitar lingkungan rumah. Berikut kegiatan produktif yang bisa kamu lakukan selagi pandemi masih berlanjut seperti ini.

  1. Memasak

Agar tetap produktif dan menambah pemasukan kamu saat pandemi, kamu bisa menyalurkan hobi memasak yang kamu miliki selama ini. Memasak yang ditekuni secara serius juga bisa menjadi jalan untuk menghasilkan uang. Kamu dapat merintis bisnis makanan pesan antar secara online. Semua prosesnya bisa dilakukan di rumah tanpa harus memiliki lokasi usaha yang bahkan membutuhkan modal besar.

  1. Berkebun

Kegiatan produktif berikutnya adalah berkebun. Aktivitas berkebun memang menyenangkan dan bisa membuat kamu rileks. Jika kamu sudah lama berkebun, kamu dapat memanfaatkannya untuk menghasilkan keuntungan.

Kamu wajib memperkaya kemampuan berkebun dengan baik jika ingin merintis bisnis tanaman. Setiap tanaman tentu membutuhkan proses perawatan yang berbeda-beda. Bahkan jenis tanah pun akan menentukan proses pertumbuhan tanaman. Karena tidak semua tanaman bisa tumbuh subur pada kondisi tanah tertentu.

Kamu juga harus mengikuti tren tanaman hias yang sedang digandrungi masyarakat. Biasanya tanaman yang sedang populer bisa dijual dengan harga tinggi sehingga kamu dapat memperoleh keuntungan berlipat ganda.

  1. Menulis

Agar kamu tetap produktif dan menghasilkan uang tentunya, tak lengkap tanpa menyebut mengenai menulis. Faktanya, menulis memang tidak mudah karena butuh kreativitas dan daya imajinasi serta pemilihan diksi yang enak untuk dibaca.

Itulah sebabnya kegiatan menulis dapat dimanfaatkan untuk menghasilkan uang. Kamu bisa bekerja sebagai penulis lepas atau dengan sistem kerja remote sehingga tidak perlu keluar rumah untuk menghasilkan uang dari menulis.

  1. Membuat Karya Seni

Aktivitas karya seni bisa membuat orang yang melakukannya merasa lebih rileks dan bahagia. Tak mengherankan bila banyak orang menyukai kegiatan produktif yang satu ini. Kalau kamu sudah menghasilkan banyak karya, mulai dari lukisan, kerajinan tangan, kaligrafi, dan karya seni lainnya cobalah memasarkan karya-karya tersebut melalui internet.

  1. Budidaya Hewan Peliharaan

Kegiatan produktif yang satu ini juga berpotensi menghasilkan uang jika kamu menjalaninya secara tepat. Misalnya, kamu mengembangbiakkan kucing ras untuk dijual kembali. Harga kucing ras tentu jauh lebih mahal daripada kucing biasa. Peminatnya pun pasti banyak, apalagi jika sudah pecinta hewan tersebut. Pembeli pasti tak segan merogoh kocek demi mendapatkan hewan peliharaan yang berkualitas.

  1. 6. Membuat Konten di Sosial Media

Jika kamu sudah melakukan segala kegiatan produktif di atas, kamu bisa membuat akun dan konten khusus untuk kegiatan dan hasil kegiatan yang kamu lakukan. Jika kamu sudah mengakses media sosial seperti Instagram, YouTube, atau TikTok, kamu bisa memanfaatkannya untuk mendapatkan banyak uang. Mulai memasarkan produk yang kamu tawarkan hingga menjadi konten yang kreatif untuk menarik orang-orang untuk selalu melihat postingan akun sosial media kamu.

Jika jumlah followers kamu semakin banyak, maka berkesempatan menjadi  influencer  dengan honor yang besar. Tidak hanya mendapatkan produk endorse, kamu juga akan mendapatkan tawaran kerja sama dari brand yang tertarik dengan konten kamu di media sosial.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in News